Tuesday, 22 January 2019

5 Keindahan Dari Beberapa Pantai Banyu Anjlok


Harga Tiket Masuk di Pantai Banyu Anjlok


Jika Anda sedang mencari-cari objek wisata Pantai yang tidak biasa, Nah ini dia sangat pas buat anda yang sedang mencari hiburan yang terbaru dan masih asri yakni coba kunjungi Pantai Banyu Anjlok di Malang jawa Timur.

Selain menawarkan pemandangan Pantai yang eksoktiv dan indah, ada beberapa hal lagi yang juga ikut menyajikan pemandangan yang indah dan tidak biasa bagi pengunjung, Yakni Air Terjun. Ya, di Pantai inilah Banyu Anjlok, yang juga terdapat sebuah Air Terjun di kawasan Pantainya.

Harga Tiket Masuk di Pantai Banyu Anjlok

Harga Tiket Masuk di Pantai Banyu Anjlok

Untuk bisa masuk ke kawasan Pantai Banyu Anjlok ini dan untuk bisa menikmati keindahan alamnya, Anda hanya harus membeli tiket masuk seharga Rp 5.000. Untuk parkir, Rp 5.000 untuk kendaraan roda dua dan empat.

Sangat terjangkau bukan? Nah, Biaya inilah tentunya nanti akan digunakan oleh untuk biaya meningkatkan fasilitas di kawasan Pantai dan demi kenyamanan para pengunjung.

Rute Menuju Lokasi Pantai Banyu Anjlok

Rute Menuju Lokasi Pantai Banyu Anjlok

Pantai Banyu Anjlok yang terletak di sebuah Desa Purwodadi, di Kecamatan Tirtoyudo, Kabupaten Malang, Provinsi Jawa Timur. Jika anda dari pusat kota Malang, kira-kira akan memakan waktu sekitar 3 sampai dengan 4 jam perjalanan untuk mencapai kawasan Pantai Banyu Anjlok ini . Meskipun memiliki rute yang tidak mudah, semua pemandangan yang ada, akan membuat perjuangan itu tidak akan sia-sia

Obyek Wisata di Pantai Banyu Anjlok

1. Air terjun

Air terjun


Air terjun yang langsung bertemu dengan ombak Pantai, sehingga inilah menjadikan sebuah Pantai Banyu Anjlok, menjadi salah satu tempat  tujuan para wisata terfavorit  di  Malang  Selatan. Sesuai dengan kondisi alamnya, nama Banyu Anjlok inilah yang  berarti  “air jatuh”  karena air tawar yang ada di air terjun ini langsung  jatuh ke Pantai.
 Air terjun yang sangat sejuk sehingga Anda akan terasa ingin berlama-lama bermain di sekitar area air terjun ini.

2. Goa Sarang Dompet

Goa Sarang Dompet


Goa Sarang Dompet  Selain menawarkan keindahan alam yang unik dan eksoktiv seperti Pantai dan air terjun yang saling bertemu, di sinilah ada juga sebuah goa Sarang Dompet yang membuat objek  wisatawan ini semakin bertambah menarik.

3. Memancing


 Memancing

Bagi Anda yang memiliki hobi memancing, di sini juga tersedia sebuah spot untuk memancing.  Yakni memancing di area Pantai Banyu Anjlok cukup menarik bukan, karena disini juga terdapat berbagai macam hasil laut selain ikan, ada juga cumi cumi dan cakalang.

4. Menangkap lobster


Menangkap lobster


Selain tempat untuk memancing, di sini juga ada sebuah tempat budi daya lobster, seperti lobster batu, mutiara dan pasir.  Jadi selain bisa menikmati keindahan alam yang unik, Anda juga akan bisa menyalurkan hobi memancingmu dan membawa tangkapanmu untuk dibawa ke rumah.

5. Homestay di pantai Banyu Anjlok

Homestay di pantai Banyu Anjlok


Selain fasilitas  perahu, di Pantai Banyu Anjlok juga terdapat sebuah penginapan di dekat Pantai. Selain itu, Anda juga akan bisa memilih homestay di rumah warga yang tentunya akan lebih murah. Homestay di rumah penduduk tentu akan memberikan sebuah pengalaman yang tak akan terlupakan.



Nah, Itulah ulasan tentang  Pantai Banyu Anjlok, mulai dari pesona alamnya yang unik dan eksoktiv, harga tiket, rute hingga fasilitas-fasilitas yang ditawarkanya.
Selain bisa menikmati pemandangan alam yang indah dan unik, Anda juga akan bisa menyalurkan hobi memancingmu di sini. Jadi tunggu apa lagi? Nah, ayo Segera tentukan jadwal mengunjungi objek wisata Pantai yang satu ini yang kini terkenal dengan pantai yang unik dan eksoktiv!

Lokasi: Lenggoksono, Purwodadi, Tirto Yudo, Malang, Jawa Timur 65182, Indonesia

0 komentar:

Post a Comment